Radiasi matahari merupakan gelombang elektromagnetik yang dibangkitkan dari proses fusi nuklir di inti matahari. Pada kondisi cuaca cerah, energi yang sampai ke permukaan terluar atmosfer bumi rata-rata sebesar 1367 W/m2 , dalam bentuk gelombang pendek (± 4,0 μm), meskipun yang sampai ke permukaan daratan dan lautan hanya sebagian dari nilai tersebut. Radiasi yang memasuki atmosfer bumi mengalami beberapa jenis proses – sebagian dari radiasi tersebut dibaurkan oleh partikel partikel yang ada di atmosfer, sebagian diserap oleh partikel partikel tersebut, sebagian diserap oleh permukaan bumi. Total dari radiasi gelombang pendek yang mencapai permukaan bumi (horizontal) biasa disebut sebagai radiasi global atau global horizontal radiation. Radiasi global ini terdiri dari dua jenis komponen, yakni komponen radiasi langsung (direct radiation) dan komponen radiasi baur (diffuse radiation).
Prakiraan radiasi matahari harian dapat diliat secara realtime untuk memprakirakan dalam jangka waktu tertentu dengan prakiraan jumlah potensi energi bulanan (Rentang Persentil 25th - 75th) dan rata-rata potensi energi harian (kWh/m2) dengan range rata-rata potensi 3500 hingga 6500.
Potensi Energi Surya
BMKG